Spesial Hari Kartini, Pekerja Perempuan BRI Medan Iskandar Muda Tampil Anggun dengan Busana Adat Berikan Pelayanan ke Nasabah
inPUBLIKA.com | BRI Branch Office Medan Iskandar Muda memperingati Hari Kartini khususnya pekerja perempuan, tampil anggun melayani nasabah dengan mengenakan busana adat Indonesia
Kegiatan ini menjadi bentuk apresiasi BRI Medan Iskandar Muda terhadap semangat perjuangan RA Kartini dalam mendorong kesetaraan, keberdayaan perempuan, dan pelestarian budaya Indonesia.
Tak hanya menampilkan keindahan kain dan pakaian tradisional, suasana khas budaya daerah yang memperkuat semangat nasionalisme dan keberagaman.
Menarik dibaca 8 Ribu Mahasiswa Indonesia Tempuh Studi di Amerika Serikat, Apa Alasannya?
“Momentum Hari Kartini ini menjadi pengingat bahwa perempuan memiliki peran besar dalam membangun bangsa, termasuk dalam sektor perbankan. Di BRI Medan Iskandar Muda, kami terus mendorong partisipasi aktif perempuan dalam pelayanan dan kepemimpinan, serta memastikan lingkungan kerja yang setara dan inklusif,” ujar Zulherman selaku Pinpinan Cabang BRI Iskandar Muda.
Selama kegiatan berlangsung, layanan operasional berjalan normal dengan tetap menjaga standar layanan yang optimal. Nasabah juga diajak untuk ikut serta dalam semangat peringatan Hari Kartini melalui berbagai media edukasi yang disediakan di ruang layanan.
Menarik dibaca 85 Persen Gen Z Paling Demen Belanja Bayar Pakai E-Wallet, Gunakan Pinjol hanya untuk Kebutuhan Sehari-hari
Peringatan Hari Kartini tahun ini sejalan dengan semangat BRI Medan Iskandar Muda dalam membangun ekosistem kerja yang inklusif, beragam, dan berorientasi pada keberdayaan seluruh pekerja, serta mendukung penguatan budaya kerja BRI yang adaptif dan penuh makna.
Komentar